Saturday, 10 January 2015

Info Kuliner - Soto Ayam Cak Pardi Embong Malang Surabaya

Selamat pagi sobat Blogger semuanya, hari Minggu pagi seperti ini paling enak jika sobat semua menggerakkan badan untuk berjalan santai atau berlari kecil di sekitar rumah sobat, berolahraga agar tubuh tetap terjaga kebugarannya dan membuat pikiran menjadi fresh, mengapa harus fresh? ya karena dalam nge-blog dibutuhkan pikiran yang segar agar lancar dalam membuat artikel, seteah berolahraga paling enak ya sarapan..nah kali ini Blognya Setiyo akan posting mengenai kuliner yang memang tidak asing dan cukup akrab dengan lidah kita semua, apakah kuliner itu..? seperti posting sebelumnya yang membahas tentang soto ayam, dimana ada Soto Ayam CJDW Cak Nawir dan Soto Ayam Bujang Jember , kali ini admin posting warung soto ayam yang cukup terkenal di dunia kuliner yaitu Soto Ayam Cak Pardi, namun yang akan admin bahas kali ini bukan Soto Ayam Cak Pardi yang ada di Embong Malang, tapi yang beralamat di H. Abdul Wahab Siamin Surabaya, tepatnya di dekat Goci Mall (Golden City Mall) dan di deretan Rumah Makan Layar, yang sangat terkenal di Surabaya dengan olahan sea food.

Soto ayam ini sangat terkenal karena sebelumnya Soto Ayam Cak Pardi yang di Embong Malang yang merupakan ayah dari pemilik soto Cak Pardi yang ada di H. Abdul Wahab Siamin, cukup terkenal di kalangan penggemar soto. 
Apa yang menjadikan soto ayam Cak Pardi ini dikenal luas oleh publik Surabaya..? Hal ini dikarenakan kuah sotonya yang kaya akan rasa dan juga koya (taburan bumbu gurih) yang lezat dan enaknya bagi sobat yang suka banget sama koya, sobat bisa mengambil lagi alias nambah koyanya sesuai selera sobat Blogger.

Soto ayam disini menyediakan bermacam jenis campuran untuk sotonya, mulai dari daging biasa,daging dada,kulit,jerohan termasuk uritan, tinggal pilih mana campuran yang sesuai dengan kesukaan sobat semua.
Oiya jika makan di Soto Ayam Cak Pardi ini sebisa mungkin dihindari datang kesana pas jam maksi (makan siang) karena dijamin sobat pasti menunggu alias antri untuk menunggu giliran makan. Harga soto ayam disini adalah 10.000 dan untuk es teh manisnya harga 2.000 cukup terjangkau untuk semua kalangan.

Berikut adalah penampakan suasana yang ada di Soto Ayam Cak Pardi cabang H. Abdul Wahab Siamin Surabaya, maaf jika koleksi fotonya minimalis

Info Kuliner - Soto Ayam Cak Pardi Embong Malang Surabaya
Pembeli yang menunggu racikan sotonya dilayani oleh team Soto Ayam Cak Pardi

Info Kuliner - Soto Ayam Cak Pardi Embong Malang Surabaya
Meja bar untuk melayani pembuatan minuman

Info Kuliner - Soto Ayam Cak Pardi Embong Malang Surabaya
Soto Ayam Cak Pardi (cabang) Embong Malang tampak dari depan

Bagaimana sobat Blogger..? jika saat ini sobat yang berada di Surabaya sedang berolahraga santai di Car Free Day, mungkin sobat bisa langsung capcus ke H. Abdul Wahab Siamin atau langsung ke pusat Soto Ayam Cak Pardi yang berada di kawasan Embong Malang.
Akhirnya terimakasih telah mengunjungi Blognya Setiyo dan mohon supportnya berupa komentar agar admin mengetahui apa yang perlu ditambah dan diperbaiki demi kelangsung blog ini di masa mendatang.

No comments:

Post a Comment

Silakan Meninggalkan Komentar Karena Komentar Anda Sangat Kami Perlukan Untuk Membuat Blog Ini Menjadi Lebih Baik. Mohon Jangan Menuliskan Komentar Yang Bersifat SARA. Terimakasih